Imaginary Friend

Blog berisi review makeup & skin care dan juga pengalaman traveling ke Jepang, Singapore, dll.

Karena untuk mendapatkan wajah yang flawless berawal dari perawatan kulit yang tepat. Kulit cerah dan sehat akan jadi dasar yang baik untuk makeup, hasilnya makeup terlihat sempurna dan tahan lama. Nah, kali ini aku akan berbagi tips perawatan untuk mendapatkan kulit cerah dan sehat.




Pertama-tama harus tahu jenis kulit wajah kamu dulu. Kamu bisa tes sendiri menggunakan kertas minyak untuk wajah. Gunakan kertas minyak tersebut ke wajah kamu yang bersih di kening, hidung dan pipi. Kalo minyak yang terserap hanya sedikit, kemungkinan besar jenis kulit kamu kering. Kalo minyak yang terserap dari daerah dahi dan hidung lebih banyak daripada pipi, kemungkinan kulit kamu normal / kombinasi. Nah, kalo minyaknya yang terserap banyak, mungkin kamu berjenis kulit berminyak.

Pilih produk perawatan sesuai jenis kulit

Nah sekarang kamu bisa pilih skin care yang sesuai dengan kulitmu. Biasanya sehari-hari aku rutin menggunakan produk skin care, berikut:
  1. Makeup remover (dipakai malam hari atau saat setelah memakai makeup)
  2. Facial foam
  3. Toner
  4. Serum
  5. Masker (dipakai tergantung kondisi kulit)
  6. Moisturizer
  7. Sunscreen (dipakai pagi hari sebelum keluar ruangan)

Untuk kamu yang kulitnya kering seperti aku, pilih makeup remover yang berbentuk oil (cleansing oil). Produk perawatan lainnya aku pilih yang untuk kulit kering, jadi gak akan bikin kulitku dehidrasi. Untuk pemakaian masker, biasanya aku lihat dulu kondisi kulitku. Misalnya kalo kulit lagi kusam, aku pilih masker yang bisa mencerahkan.

Cara menggunakan skin care yang benar

Selain memilih produk skin care yang sesuai jenis kulit, cara pemakaiannya pun mempengaruhi kondisi kulit. Contohnya menggunakan cleansing oil, yang benar di pijat dengan tangan secara perlahan bukan dengan kapas. Pada saat menggunakan skin care pastikan tangan selalu bersih dan dilakukan secara perlahan jadi gak merusak tekstur kulit atau jadi kerutan di wajah.



Lindungi kulit dari sinar matahari

Karena kita tinggal di negara tropis yang selalu terpapar sinar matahari, jadi untuk menjaga kulit tetap sehat wajib hukumnya menggunakan suncreen setiap hari. Pilih sunscreen yang bahan dasarnya air, karena mudah diblend dan cepat meresap ke kulit. Selain itu, kalo kamu aktif di luar ruangan, lebih bagus lagi kalo pakai topi atau payung. Sinar matahari yang langsugn terkena kulit wajah bisa membuat kulit terlihat kusam dan juga keriput.



Lakukan secara rutin

Komitmen, kamu harus merawat kulit secara rutin, jangan hanya sesekali. Karena perawatan yang rutin akan terlihat hasilnya. Kalo cuma sesekali hasilnya gak akan maksimal atau bahkan gak berpengaruh ke kulitmu.

image source : Lovebscott
Ingat, kulit yang sehat akan membuat kita makin percaya diri dan terlihat cantik, apapun warna kulitmu! Walopun banyak remaja perempuan di Indonesia yang masih beranggapan bahwa kulit yang putih itu lebih cantik. Coba deh lihat model internasional yang jadi brand ambassador produk kecantikan, gak semua berkulit putih kok. Mereka tetap keliatan cantik natural dengan warna kulit masing-masing!



Aku pun bangga banget dengan warna kulitku yang kuning langsat, Indonesia banget deh! Apalagi kalo lagi travelling ke luar negeri, biasanya jadi perhatian warga lokal dan mereka pun suka dengan warna kulit alami yang sehat.

A post shared by Raden Ayu (@imaginarymi) on


Yuk gabung dengan campaign terbaru Clean & Clear® untuk membuat remaja perempuan Indonesia untuk bangga dan pede dengan warna kulit mereka sendiri. Caranya gampang banget tinggal kunjungi http://kbj.review/akusetuju. Lakukan ‘pledging’ dengan mengikuti instruksi di website tersebut. Tunjukan bahwa kamu #BanggaDenganWarnaKulitmu !!

Disclaimer

I personally tested every product and give my very honest opinion based on my personal experienced. I put additional disclaimer in each sponsored post.

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib